Kapolres Landak Cek Banjir di Jelimpo |
Ngabang (Suara Landak) - Kapolres Landak AKBP I Nyoman Budi Artawan, S.H., S.I.K., M.M. bersama anggotanya turun langsung ke lokasi banjir yang berada di Dusun Tamang Desa Jelimpo Kecamatan Jelimpo Kabupaten Landak, Rabu (24/05/2023).
Berdasarkan informasi dari warga setempat bahwa banjir tersebut terjadi sejak hari ini Tanggal 24 Mei 2023 sekitar pukul 08.00 WIB akibat intensitas curah hujan yang cukup tinggi sehingga debit air sungai meluap dan menggenangi badan jalan serta kemukiman warga Dusun Jelimpo dan Dusun Tamang dengan ketinggian Banjir berkisar antara 30 cm sampai dengan 50 cm.
Kapolres Landak menjelaskan bahwa sementara ada sekitar 50 rumah warga yang terendam akibat bencana banjir namun tidak terdapat korban jiwa dan sampai dengan saat ini tidak ada warga yang mengungsi akibat banjir.
“Tidak menutup kemungkinan ketinggian Banjir di Desa Jelimpo akan terus naik apabila terjadi hujan kembali dengan intensitas yang tinggi, jadi saya minta kepada warga setempat dan Bhabinkamtibmas agar selalu waspada dan memantau setiap perkembangan ketinggian air di setiap Dusun dan Desa yang rawan banjir," ujar Kapolres Landak.
Penulis: Riky
Rilis Dion RSL