|

Streaming Radio Suara Landak

Polsek Mempawah Hulu Laksanakan Pengamanan Dan Pengawalan Giat Karnaval Budaya

Polsek Mempawah Hulu Laksanakan Panwal Giat Karnaval Budaya

Mempawah Hulu (Suara Landak) - Guna memberikan rasa aman dan lancarnya kegiatan Karnaval budaya yang digelar oleh SMAN 1 Mempawah Hulu personil Polsek Mempawah Hulu laksanakan pengamanan dan pengawalan. Selasa (25/10/2022).

Karnaval Budaya yang diselenggarakan oleh SMAN 1 Mempawah Hulu ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan kegiatan pentas seni dan merupakan agenda rutin yang dilaksanakan SMAN 1 Mempawah Hulu setiap tahunnya.

Dalam kegiatan Karnaval SMAN 1 Mempawah Hulu diikuti oleh seluruh pelajar dan Guru SMAN 1 Mempawah Hulu ini  dengan diiringi oleh kelompok Drum Band SMAN 1 Mempawah Hulu dengan menggunakan pakaian Adat, seragam berbagi profesi pekerjaan, dan lain-lain.

Kapolsek Mempawah Hulu IPDA M Edi D saat dikonfirmasi mengatakan bahwa dalam kegiatan Karnaval tersebut sebanyak 5 (lima) Personil Polsek Mempawah Hulu diturunkan guna mengamankan dan mengawal kegiatan tersebut.

"Hal ini kita laksanakan untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan dan  terjadinya kecelakaan lalu lintas mengingat iring-iringan  rombongan karnaval sendiri melalui jalur jalan umum,"Ungkapnya.

Ia menambahkan Kegiatan pawai karnaval ini merupakan sebagai sarana edukasi kepada generasi muda dan anak-anak mengenai aneka budaya yang ada di Indonesia, dari pakaian adat, profesi dan aneka ragam pernak perniknya.

Kapolsek berharap dengan adanya kegiatan karnaval budaya ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat nasionalisme bagi generasi muda sehingga tergerak hatinya untuk turut berpartisipasi dengan kreasi.

Widi / Dion RSL


Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini