FKUB dan Polres Landak Siap Gelar Tablig Akbar
Ngabang (Suara Landak) - Dipimpin panitia pelaksana Ustadz Haji Akhmad Fauzi HIB, telah dilakukan konsolidasi yang membahas kesiapan panitia dalam melaksanakan Tablig Akbar di Masjid Jami' keraton Ismahaya Landak, Sabtu (06/04/2019).
Hadir dalam konsolidasi Ahir tersebut FKUB Landak yang dipimpin langsung ketua panitia pelaksana Ustadz Haji Akhmad Fauzi dan dari pihak Polres dipimpin Kabag SDM KOMPOL Sutikna.
Tidak banyak yang dibahas dalam pertemuan tersebut, hanya saling mengisi kekurangan yang ada saja.
KOMPOL Sutikna mewakili Polres Landak menyampaikan kesiapan Polres Landak dalam mendukung kegiatan tersebut.
"Kami dari Polres Landak dari awal berkomitmen melakukan backup terhadap FKUB Landak," terangnya di hadapan utusan FKUB Landak.
Disamping itu pula Polres Landak melibatkan diri dalam bentuk transportasi jemaah.
"Polres Landak sudah mempersiapkan 4 armada untuk antar dan jemput jemaah dari dan ke lokasi Tablig Akbar," lanjut KOMPOL Sutikna.
Kegiatan Tablig Akbar itu sendiri dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 07/04/2019 pukul 07.30 wib - selesai bertempat di Masjid Jami' keraton Ismahayana Landak .
Penulis : Suliyanto
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM