Koordinasi Manggala Agni Daops Pontianak dengan Polsek Mandor
Mandor (Suara Landak) - Memasuki musim kemarau ini serta melakukan pencegahan terhadap kebakaran hutan dan lahan, berbagai upaya dilakukan oleh Kepolisian Sektor Mandor salah satunya langkah koordinasi dan kerjasama dengan instansi terkait.
Senin siang (25/3/2019) bertempat di ruang kerja Kapolsek Mandor IPTU Anuar Syarifudin menerima kunjungan berberapa petugas dari Manggala Agni Daops Pontianak.
"Ada dua petugas dari Manggala Agni yaitu Junaidi dan Suharjo menemui saya guna melakukan koordinasi," tutur Kapolsek.
Dijelaskannya bahwa kedatangan kedua petugas tersebut melakukan langkah langkah koordinasi mengenai pelaksanaan patroli terpadu dalam rangka pencegahan Karhutla dengan pihaknya.
"Dalam pelaksanaan patroli terpadu ini berbagai unsur yang dilibatkan diantaranya pihak Kepolisian, TNI dan aparatur Desa lainnya," terang Kapolsek.
Hal senada disampaikan oleh Junaidi petugas Manggala Agni Daops Pontianak bahwa pihaknya akan terus melakukan langkah koordinasi dimana patroli terpadu ini bertujuan untuk memonitoring daerah rawan kebakaran hutan dan lahan serta pencegahannya dengan melibatkan pihak terkait termasuk Kepolisian.
"Patroli terpadu ini sudah berjalan hampir 1 bulan, sejak 1 Maret 2019 lalu dan akan berakhir pada 31 Maret 2019 nanti dan kami akan terus berkerja sama serta berkoordinasi guna menciptakan kawasan bebas asap akibat karhutla dan saya berharap dukungan dan peran serta dari masyarakat untuk mewujudkannya," harapnya.
Penulis : Hilarius Aleksander
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM