|

Streaming Radio Suara Landak

Kanit Intelkam Penggalangan Tokoh Adat Sebangki

Sebangki (Suara Landak) - Dalam mengedepankan tindakan preventif di lapangan Polri harus mendapat simpati dan kepercayaan dari masyarakat, dengan demikian tugas Polri di lapangan akan sangat terbantukan sekali.

Seperti yang dilakukan oleh Kanit Intelkam Polsek Sebangki Bripka Pahala Simorangkir yang melakukan penggalangan terhadap Aliung tokoh adat Dusun Sahek Desa Agak Kecamatan Sebangki, Jumat (04/01/2019) siang.

Dalam kegiatan penggalangan tersebut, Kanit Intelkam menyampaikan pesan kamtibmas, agar warga masyarakat mau bekerjasama dengan Polsek Sebangki dalam menjaga situasi dan kondisi wilayahnya masing masing tetap aman serta kondusif, terlebih menjelang pemilihan umum Legislatif dan Presiden tahun 2019.

"Masing masing tokoh adat khususnya di wilayah Dusun Sahek, dapat berkerja sama dan menjalin hubungan yang baik terhadap tokoh adat lainnya di wilayah Sebangki dan bersama sama membantu menjaga situasi dan kondisi, jangan terpengaruh dengan berita hoak atau tidak benar," tuturnya.

Menurut Kapolsek Sebangki Ipda Ra'in mengatakan bahwa khusus untuk Kanit Intelkam Polsek Sebangki agar melakukan penggalangan terhadap semua tokoh apakah itu tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan tokoh adat di wilayah hukum Polsek Sebangki.

"Berikut para unsur unsur muspika dan stake holder lainnya yang berada di Sebangki diharapkan dengan penggalangan yang dilakukan tersebut dapat meningkatkan kerjasama dan soliditas antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakar menjelang pemilu 2019 terang Kapolsek," tutupnya.

Penulis : Deo H Tahta
Editor : Tullahwi
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini