|

Streaming Radio Suara Landak

Kemeriahan Pergantian Tahun di Kecamatan Menjalin

Menjalin (Suara Landak) - Menjelang pergantian tahun yang hanya tinggal menunggu hitungan jam disambut antusias oleh seluruh warga yang berada di Kecamatan Menjalin Kabupaten Landak, hal ini terlihat dengan dibangunnya stand pergantian tahun di 7 titik berbeda di sepanjang pinggir jalan raya Pontianak - Bengkayang, Senin (31/12/2018).

Salah seorang panitia stand pergantian tahun di Dusun Tanjam, Rino mengatakan pembuatan stand tahun baru ini sudah rutin dilakukan oleh warga setempat sebagai titik kumpul warga setempat.

"Untuk merayakan pergantian tahun dengan makan dan minum bersama diiringi musik dan dekorasi seperti tahun-tahun sebelumnya," ujar Rino.

Rino menejelaskan pembangunan stand ini diadakan secara swakelola warga setempat dengan memungut uang sumbangan sukarela dan juga sumbangan dari pihak-pihak yang mendukung pelaksanaan pergantian tahun.

"Sedangkan untuk keamanan selama pelaksanaan pergantian tahun selalu berjalan dengan aman dan lancar," tambahnya.



Kapolsek Menjalin, Iptu Teguh Pambudi yang melakukan monitor dan patroli di setiap stand-stand yang dibangun oleh warga khususnya yang berada di pinggir jalan melakukan pendataan jenis kegiatan, panitia penanggung jawab kegiatan dan menyampaikan imbauan kamtibmas.

Serta mengajak kerjasama panitia kegiatan dengan memberikan nomor handphone apabila terjadi kejadian yang tidak diinginkan segera menghubungi pihak Polsek Menjalin.

"Silahkan warga merayakan pesta malam pergantian tahun dengan aktifitasnya masing-masing tetapi Kami selaku pihak Polsek Menjalin juga meminta kerjasamanya agar selama melaksanakan kegiatan tidak mengganggu kenyamanan dan keamanan orang lain, baik pengguna jalan maupun sesama warga yang merayakan pergantian tahun, " Ujar Kapolsek Menjalin

Iptu Teguh juga mengimbau kepada warga dan pemuda untuk tidak melakukan pawai keliling serta mengkonsumsi minuman alkohol yang berlebihan dan meminta kepada panitia dapat mengkoordinir berlangsungnya kegiatan serta dapat menendalikan warga yang berada di stand-stand yang telah didirikan.

Pihak Polsek Menjalin juga nantinya akan menstand bykan seluruh personilnya dengan melakukan patroli secara rutin dengan mengadakan makan bersama di mako Polsek Menjalin untuk mengawal malam perantian tahun di Kecamatan Menjalin, dengan banyaknya kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan masyarakat, Polsek Menjalin juga akan memasang imbauan peringatan lalu lintas dan traficon di tempat-tempat rawan laka lantas dan pengadaaan lampu senter apil yang dapat digunakan warga untuk mengatur lalu lintas di setiap stand-stand.

"Semoga perayaan pesta pergantian tahun baru di wilayah Kecamatan Menjalin dapat berjalan meriah, lancar dan aman kondusif.
Selamat Merayakan Pergantian Tahun, Semoga di tahun yang akan datang masyarakat dan Kecamatan Menjalin lebih baik, sejahtera dan aman kondusif," Pungkas Kapolsek Menjalin.

Penulis : Oktavianto
Editor : Tullahwi
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini