|

Streaming Radio Suara Landak

Evaluasi Harian di TMMD oleh Pawas

SALATIGA (Suara Landak) - Walaupun semua pihak optimis semua gelaran  program TMMD Reguler ke-102 Kodim 0714/Salatiga bakal selesai tepat waktu  sebelum upacara penutupan, untuk mengetahui posisi akhir raihan prestasi dari Satgas TMMD dan warga di sejumlah sasaran fisik, evaluasi harian tentang hasil TMMD tersebut rutin harus  dilaksanakan.

Kegiatan evaluasi itu dilaksanakan bersamaan dengan apel pagi. Di saat apel pagi yang diambil oleh Perwira Pengawas, Kapten Inf. Tarimo. ditekankan, agar setiap  anggota Satgas TMMD terus meningkatkan kinerjanya. Sementara itu, untuk pelibatan warga desa sasaran juga diminta ditambah lagi.

Mengingat waktu berjalan terus, sementara itu batas pelaksanaan TMMD sampai dengan tanggal 8 Agustus 2018.

Setelah selesai  penyampaian evaluasi,  dilanjutkan pembagian tugas di sektor kerja masing-masing kelompok Satgas.

Protap berdoa sebelum kerja,  merupakan wajib bagi Satgas dan warga sebelum memulai pekerjaan. Dengan harapan, diberi ridho dari Alloh Subhanahu wata'ala, demi  kelancaran, sukses dan tidak ada halangan dan rintangan suatu apapun juga.

Penulis: Rilis
Editor: Kundori
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini