|

Streaming Radio Suara Landak

Masyarakat agar Lapor Jika Ada Money Politik

AKP YOYOK KUSWOYO
Ngabang (Suara Landak) - Masa kampanye pemilihan gubenur dan wakil gubernur Kalbar 2018 rawan terjadi money politik (politik uang). Jika ada temuan masyarakat agar melapor.

Satgas money politik melalui Kasat Reskrim Polres Landak AKP Yoyok Kuswoyo mengungkapkan untuk wilayah Landak belum ada temuan praktek money politik.

"Saat ini tim satgas money politik belum mendapat laporan dari panwaslu mau pun masyarakat, jadi sementara Landak masih aman, " ungkap Yoyok, Selasa (24/4).

Kasat menjelaskan untuk mekanisme kerja satgas money politik yang terdiri dari beberapa lembaga.

"Tim satgas money politik terdiri dari beberapa lembaga seperti panwaslu, jika ada laporan maka akan kita adakan pertemuan dengan pihak terkaik untuk ditentukan apakah sebagai pelanggaran pemilu atau sebagai tindak pidana, " jelas Yoyok.

Dia juga menegas untuj masyarakat kalau ada temuan kasus money politik untuk segera melapor.

"Kalau masyarakat mendapati adanya praktek money politik segera melapor ke pihak panwaslu agar bisa ditindak lanjuti," pungkasnya.

Penulis: Rizki
Editor: Kundori
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini